Sejarah Anggota Akatsuki
Setiap anggota Akatsuki memakai cincin sebagai identitas mereka. Masing-masing cincin melambangkan keanggotaan dan ditulis dengan kanji yang berbeda.
untuk lebih jelas lagi tentang anggota akatsuki silahkan simak dibawah ini..
1. Pain
Pain adalah Ketua Akatsuki. nama aslinya adalah Nagato. Dia juga bisa menggunakan "teknik pengubah bentuk" yang dapat menduplikasikan rekan-rekannya dengan menggunakan korban manusia, menjadikan mereka dapat melawan musuh tanpa melukai dirinya. Konan mengatakan bahwa Pain tidak pernah kalah dalam pertarungan oleh siapapun atau apapun.
Pain digambarkan memiliki pengetahuan sejarah masa lalu berbagai macam desa, dan juga yang mendasari kondisi polotik dan ekonomi pada kebanyakan negara. Ketika Hidan menggambarkan tentang ninja Konoha sebagai ninja yang "jahat dan kafir", Pain memberikan gambaran singkat mengenai Will of Fire Konoha, dan kemudian diteruskan dengan penjelasan bahwa semua negara memiliki beberapa persamaan dalam praktek untuk membenarkan pertarungan.
Profil:
Asal: Amegakure
Umur: (tidak diketahui)
Berat Badan: 60kg
Tinggi Badan: 1.78 m (5 ft 10 in)
Status keanggotaan: Meninggal, dibunuh oleh Naruto Uzumaki (almarhum)
Cincin: 零 - れい, Rei - Nol/Tidak ada
Ciri khas: Rambut lancip, memiliki seperti tindikan di hidung, rambut berwarna jingga
2. Konan
Konan memiliki kemampuan untuk memisahkan dirinya menjadi berlembar-lembar kertas yang dapat berubah bentuk menjadi origami kupu-kupu. Namun ninjutsu itu tidak berhasil jika tubuh Konan dibasahi dengan zat cair.